Monday, October 22, 2018

GOOGLE PIXEL 3, Raja Notch?

Google Pixel mungkin menjadi nama smartphone yang asing di Indonesia. Memang karena smartphone ini tidak secara resmi di rilis di Indonesia bahkan hingga perilisan generasi ke 3 nya, Google Pixel 3. Dan pastinya konsumen Indonesia merasa lebih takut untuk memakai smartphone ini dikarenakan tidak adanya service center resmi di Indonesia. Banyak orang Indonesia yang mengecewakan langkah google tentang hal ini.




Walaupun begitu banyak yang mengatakan bahwa smartphone ini adalah satu-satunya smartphone android uang dapat menyamai bahkan mengungguli Iphone di beberapa sektor. Tidak kaget, bahkan top tech reviewer youtube sekelas Linus Tech Tips, Unbox Therapy, MKBHD menggunakan Google Pixel 2 XL.

Beberapa hari yang lalu Google Pixel 3 dan Google Pixel 3 XL baru saja diumumkan dan Google membuat langkah yang fantastis sekaligus menghebohkan. Di saat vendor vendor smartphone yang lain mulai meninggalkan notch, Google memilih menyematkan Pixel 3 XL dengan notch, bahkan notch yang lebih besar.

Banyak tech reviewer luar negeri yang menyayangkan langkah google sendiri mengenai Pixel 3 XL. Unbox Therapy memberikan alternatif dengan mengubah warna layar disebelah notch menjadi hitam, sedangkan ikon notifikasi tetap berada disebelah notch tersebut. Bila kabar tersebut didengar. Kemungkinan Google Pixel 3 akan sangat mungkin memiliki banyak peminat.




Lalu apa kelebihan notch tersebut sehingga Google mengambil langkah tersebut? Saya akan menguraikan beberapa detail dari notch tersebut.

Memang kita membicarakan notch, pasti kita akan membandingkan beberapa smartphone yang memiliki notch. Mari kita bandingkan Iphone X dengan Pixel 3.



Kita lihat sekilas, mereka memiliki volume yang hampir sama. Perbedaannya Iphone X memiliki bentang yang lebar sedangkan Pixel 3 memiliki bentang yang pendek sehingga berpengaruh pada ketinggiannya.

Kami melihat bahwa notch di pixel 3 tidak mengganggu begitu besar karena ikon notifikasi bagian atas telah dipindahkan  ke telinga dari notch tersebut. Apakah notch tersebut harus dihilangkan? Mungkin ya mungkin tidak. Kita lihat alasan berikutnya.

Notch pada Google Pixel 3 ini memiliki beberapa fungsi di dalamnya, antara lain 2 kamera depan dan sebuah speaker.

Google Pixel 3 XL memiliki dual kamera, dengan spesifikasi 8 MP, f/1.8, 28mm (wide), PDAF dan 8 MP, f/2.2, 19mm (ultrawide), no PDAF dengan fitur auto HDR dan dengan perekaman video 1080p di 30 fps. Mari kita lihat seberapa berfungsi kamera depan dari google pixel 3 ini.



Perbedaan yang jauh bukan? Asumsi kami , bila notch ini dihilangkan maka kemungkinan adanya 2 kamera depan tidak dapat terjadi. Hal tersebut karena notch ini memeberikan space yang cukup untuk ditempatkan 2 kamera.

Masih berfikir untuk menghilangkan notch tersebut?

Lalu adanya speaker pada notch tersebut pastinya akan memanjakan telinga anda karena suara yang dihasilkan pada google pixel 3 ini menjadi lebih berisi dan bassnya lebih terasa. Speaker di Google Pixel 3 memberikan tingkat kekerasan sekitar 84 dB.

SOLUSI

Bagi kalian yang tidak suka dengan notch pada google pixel 3 ini, kalian dapat menghilangkan atau menyembunyikan notch tersebut dengan mengakses developer mode dari smartphone tersebut. ATAU kalian dapat membeli Google Pixel 3 yang pastinya tanpa notch. Ingat bahwa ukuran layar pada Google Pixel 3 lebih kecil dan ukuran baterainya pasti lebih kecil.
Share:

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Featured Post

GOOGLE PIXEL 3, Raja Notch?

Followers

Search This Blog